Hima Persis Riau Apresiasi  Polda Riau dalam Upaya Memerangi Peredaran Narkoba di Provinsi Riau

KILASRIAU.com  - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di Provinsi Riau, Himpunan Mahasiswa Persatuan Islam (Hima Persis Riau) memberikan apresiasi kepada Kepolisian Daerah (Polda) Riau melalui Direktorat Reserse Narkoba.

Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas komitmen dan upaya yang telah dilakukan oleh Polda Riau dalam memerangi peredaran narkoba di wilayah tersebut.

Ketua Umum Hima Persis Riau, Zul Ihsan Ma'arif, menyatakan bahwa peredaran narkoba merupakan ancaman serius bagi generasi muda dan keamanan masyarakat. Oleh karena itu, langkah-langkah tegas dan koordinasi yang dilakukan oleh Polda Riau, terutama melalui Direktorat Reserse Narkoba, patut diapresiasi dan didukung oleh seluruh lapisan masyarakat.

Dalam beberapa bulan terakhir, Polda Riau telah berhasil melakukan serangkaian operasi penindakan terhadap jaringan peredaran narkoba di Provinsi Riau. Sebagai upaya, baru-baru ini saja Polda Riau gagalkan peredaran 31 Kg sabu dan ekstasi, Tujuh sindikat peredaran narkoba jaringan internasional diamankan Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Riau. Turut diamankan 31.415,25 gram dan ekstasi sebanyak 2397 butir. 

“Hasil penghitungan total nilai narkoba yang diamankan senilai Rp32.192.100.000,” dalam keterangan Dirnarkoba. 

Tambah lagi, dalam kurun waktu kurang dari 3 minggu Polda Riau melalui Direktorat Reserse Narkoba turut mengungkap peredaran +107 Kg.

Ketua Umum Hima Persis Riau, Zul Ihsan Ma'arif dengan tegas menyampaikan apresiasi atas kerja keras dan komitmen yang telah ditunjukkan oleh Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau dalam memerangi peredaran narkoba di wilayah tersebut. 

"Kami sangat menghargai upaya keras yang dilakukan oleh Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau dalam menekan peredaran narkoba di tengah-tengah masyarakat. Langkah-langkah yang di ambil telah memberikan dampak positif yang besar dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat," ujar Zul Ihsan Ma'arif.

Tentunya, Langkah-langkah tersebut diakui telah memberikan dampak positif dalam menekan peredaran dan penyalahgunaan narkoba di lingkungan masyarakat.

Zul Ihsan Ma'arif juga menambahkan bahwa Hima Persis Riau akan terus mendukung dan berkolaborasi dengan pihak kepolisian serta berbagai instansi terkait lainnya dalam upaya bersama untuk menciptakan lingkungan yang bersih dari peredaran narkoba dan memperkuat kesadaran akan bahaya narkoba di kalangan generasi muda.

Tentunya, apresiasi yang diberikan oleh Hima Persis Riau dan menyatakan komitmen untuk terus meningkatkan upaya penindakan terhadap peredaran narkoba guna menciptakan lingkungan yang lebih aman dan sejahtera bagi masyarakat Provinsi Riau.**






Tulis Komentar